Hi Hello Beauty Escapers!,

Today 5 Maret 2019, aku mau share ke kalian full swatch Unboxing Althea Makeup Full Swatches yang mungkin bakalan kalian suka dan tertarik untuk coba (?)

Read more …  all off my skincare post series 💃🤩

🌿 Di Rumah Saja? Kesehatan Kulit Tetap Harus Dijaga

🌿 Grand Launching Dnars Skincare Herbal Premium Asal Negri Jiran Malaysia

🌿 Looké Cosmetics – Holy Lip Creme Thalia | Holy Lip Polish Luna

🌿 Nyobain Skincare Galactomyces Di Secret Key Starting Treatment Essence Rose Edition

🌿 Unboxing Althea Makeup Full Swatches

🌿 Featured Beauty Series – Etude House X Disney Happy With PIGLET

 

 

Di dalam Althea Box Khusus Edisi Chinese New Year ini berisikan : Eye Palette Sunrise & Moonrise Bcl X Althea, 4 buah Althea Flawless Creamy Concealer dengan shade #01 Vanilla, #2 Ginger, #3 Honey, #4 Mocha, 4 buah Althea Watercolor Cream Tint dengan pilihan shade #01 Plum Cream, #2 Strawberry Cream, #3 Peach Cream, #4 Maroon Cream dan 2 Althea Spotlight Eye Glitter dengan pilihan shade Pink dan Gold.

Kita lihat yuk satu persatu girls 🙂

Eye Palette Sunrise & Moonrise Bcl X Althea | 15,5 gr | Rp. 490.000

 

 

 

 

Siapa yang tidak kenal Bunga Citra Lestari, aktris kenamaan Indonesia yang selalu tampil cantik dengan gaya makeupnya yang khas. Dan kali ini ALthea berkolaborasi dengan BCL merilis Eye Palette Sunrise & Moonrise yang memang khusus digunakan untuk pemakaian daily look / natural look maupun untuk tampilan glamor dan feminim ala BCL di malam harinya.

Dalam 1 palette ini ada 8 warna yang mewakili shimmers, mattes dan glitter finish. Dan kalian bakalan kaget karena walaupun ini eye palette pertama dari Althea tapi kualitasnya bagus, mulai pigmentasi, teksturnya yang nggak banyak fall out, buildable banget dannnn warnanya yang super duper cakep2 bangettt…

More info : https://in.althea.kr/eye-palette-sunrise-moonrise-bcl

Althea Flawless Creamy Concealer | 6gr| Rp. 56.000

Nggak usah khawatir lagi sekarang kalo milih shade yang terlalu terang, karena Althea Flawless Creamy Concealer ini memiliki 4 pilihan warna shade yang menurutku ada 3 warna yang bakalan cocok di kulit kita wanita Indonesia. Pilihan warnanya adalah #01 Vanilla (A brightening pink beige), #2 Ginger (A warm ivory #21 shade for natural coverage) , #3 Honey (A warm peach shade to suit skin tones between #23-#25), dan #4 Mocha (A deeper yellow-based shade best suited for over #30)

Walaupun coveragenya medium tapi masih bisa di build buat nutupin bekas2 jerawat dengan semi matte finish. Ringan dan nyaman banget di wajah serta lumayan long wearing juga guys.

More info : https://in.althea.kr/flawless-creamy-concealer

Althea Watercolor Cream Tint | 4.5ml | Rp. 71.000

 

 

 

 

Sudah diremove pake micellar water masih meninggalkan stain 🙂

Kalau kalian mengaku pecinta lip tint, aku rasa kalian nggak bakal mau lewatin lipt tint brand Althea ini. Mulai dari packagingnya yang imut elegan, warna – warnanya cantik parahhh dan juga pigmentasinya yang baguss banget. Saking bagusnya kudu pake oil remover bersihinnya gengs hihi.

Ada 4 warna yaitu #01 Plum Cream, #2 Strawberry Cream, #3 Peach Cream, #4 Maroon Cream dan ke 4 nya adalah bener2 favorit aku banget. Setiap hari pasti aku pake karena memang masih wearable banget untuk daily look dan long wearing juga. Yay!

Selain scentnya yang enak dan nyaman juga yang aku notice dari lip tint ini adalah sama sekali tidak membuat bibir kering ataupun pecah  – pecah. Yeah, worth to try girls 🙂

More info : https://in.althea.kr/watercolor-cream-tint

Althea Spotlight Eye Glitter | 4.5ml | Rp. 84.000

 

 

1 produk dengan 2 fungsi sekaligus kita bisa temui di Althea Spotlight Eye Glitter ini, yaitu sebagai
sebagai eyeshadow dan eye liner dengan efek glitter warna Pink/Gold yang cakep banget.

More info : https://in.althea.kr/spotlight-eye-glitter

 

Kalian suka produk makeup Althea yang mana nih gengs? 



Stay Glow
&
See you in my next post Beauty Escaper 🙂
Meet Me here :