Hi Hello Travel Escapers!

Pada kemana nih liburan sekolah 2019 yang lalu? Aku pribadi main ke beberapa tempat di Jawa Tengah : Ambarawa, Semarang dan juga Jogja.

 

Mungkin teman – teman juga sudah pada tahu kalau kota Semarang sebagai ibukota provinsi Jawa Tengah dibedakan menjadi 2 yaitu Kota Semarang di bagian utara dan Kabupaten Semarang di bagian selatan.

Semarang sebagai salah satu kota tua di Indonesia (di tahun 2019 ini usianya 472 tahun) memiliki banyak tempat bersejarah yang menjadi tujuan wisata banyak orang.

Semarang sebagai ibukota jawa tengah dekat dengan jogja di bagian selatannya sehingga biasanya orang yang berwisata ke jawa tengah akan mengunjungin 2 kota ini. Untuk mengunjungi 2 kota ini dapat menggunakan shuttle travel semarang jogja yang nyaman. Tidak seperti bis pada umumnya, jika ingin naik shuttle travel kita harus memesan tiket travel Semarang Jogja terlebih dulu.

 

Read more ...  all off my eat & travel post series 💃🤩

🌿 Ratu Boko, Im In Love 😊

🌿 6 Tempat Wisata Ramah Anak di Kota Semarang

🌿 Jakarta Escape | Hanya Di FUTURE PARK, Kamu Bisa Lupa Sejenak Kamu Umur Berapa 🙂

🌿 Wilayah-Wilayah Pilihan Honeymoon Terbaik di Bali

🌿 Jakarta Escape : Liburan Aman dan Nyaman di Ocean Dreams Samudra & Sea World Ancol

🌿 Kulineran ke Bandung yuk!

 

Sebenarnya pengen banget update tentang lokasi travel semarang jogja, tapi khusus untuk di postingan kali ini aku mau share tentang 6 Tempat Wisata Ramah Anak di Kota Semarang dulu ya guys 😊

Kita mulai yuk travel escapers!

1.Agrowisata di Cimory on the Valley, Bawen

Mungkin kita sudah tidak asing dengan Cimory kn the Riverside di Puncak.

Nah, ada juga restoran dan peternakan sapi di Semarang tepatnya di Bawen yang menyajikan hidangan olahan daging dan susu serta memperbolehkan pengunjung mengikuti kegiatan produksi susu.

Seperti kita tahu, Cimory sudah terkenal akan produk susu segar dan yoghurt nya yang enak. Maka dari itu, pengunjung dapat merasakan rasa susu yang benar-benar segar di restoran ini karena disini ada peternakan sapi dimana Anda dan keluarga bisa diajak untuk memberi makan sapi, memerah susu, menyimpan, hingga pengenalan ke bagian produksi.

Tentunya hal ini sangat bermanfaat bagi anak-anak untuk menambah wawasan mereka tentang produksi susu.

2.Bermain air di Kolam Renang Tirto Argo Siwarak atau di Watu Gunung Ungaran

Biasanya wisata kolam renang menonjolkan sisi modern kolam dengan wahana air seperti perosotan air yang seru.

Namun di kedua tempat wisata ini terdapat sentuhan yang berbeda yaitu sisi alam yang lebih kuat.

Kolam Renang Tirto Argo Siwarak memiliki sumber mata air alami dari Gunung Ungaran sehingga memiliki air jernih dan tidak berbau kaporit. Disini terdapat beberapa jenis kolam dengan kedalaman yang berbeda, sehingga cocok untuk wisata keluarga apalagi dengan beberapa perosotan air yang seru untuk keluarga.

Berbeda dengan Watu Gunung Ungaran yang lebih bernuansa alam. Watu Gunung memiliki kolam untuk berenang dan juga danau buatan untuk memancing ikan.

Tips: pastikan tubuh dalam kondisi sehat agar serta coba cek jadwal buka kolam, terutama Siwarak yang tutup hari Selasa dan Rabu untuk perawatan kolam.

3.Naik Kereta Api di Museum Kereta Api Ambarawa

Selain agrowisata dan renang, ada juga wisata sejarah.

Stasiun Kereta Api Ambarawa ini beralih fungsi menjadi museum yang memamerkan kereta api sejak zaman Belanda beserta dengan info sejarah tentang perkeretaapian Indonesia.

Tidak seperti museum pada umumnya yang hanya memamerkan barang bersejarah, di museum ini pengunjung dapat naik kereta api dengan tenaga uap dari Ambarawa hingga ke Tuntang dengan melewati Rawa Pening. Pengunjung dapat diberikan pemandangan alam yang hijau dengan sawah membentang dan Rawa Pening yang indah.

Tips: jika ingin naik kereta api, sebaiknya datang lebih pagi jangan terlalu siang/sore karena antrian yang cukup panjang (nb: museum ini buka pukul 8.00-17.00).

4.Wisata theme park yang baru dibuka: Saloka Theme Park

Terletak di Tuntang, Kabupaten Semarang, Saloka memiliki 39 zona tematik dengan wahana-wahana seru untuk dinikmati bersama keluarga.

Tidak hanya seru dalam bermain, pengunjung juga dapat dimanjakan dengan pemandangan alam di sekitar Saloka yang asri dengan bukit-bukit di sekelilingnya.

5. Kebun Durian dan Wisata Edukasi Watu Simbar

Tidak kalah dengan Kabupaten Semarang, Kota Semarang juga memiliki tempat wisata keluarga yang seru.
Wisata bernuansa lingkungan di Kota Semarang adalah bun Durian dan Wisata Edukasi Watu Simbar.

Pencinta durian akan sangat senang bila berkunjung kesini! Bagaimana tidak, di kebun ini tersedia 50 macam durian yang dapat dinikmati bersama keluarga.

Jika ada anggota keluarga yang tidak suka durian dapat juga panen buah lainnya seperti buah naga, manggis dan nanas.

Tips: Sebaiknya pengunjung melakukan reservasi terlebih dahulu sebelum berkunjung kesini untuk wisata dan panen buah.

6. Kampung Wisata Taman Lele

Kampung wisata ini memiliki beberapa fasilitas seperti Mini Zoo, kolam renang, taman, danau buatan dengan perahu, gazebo serta hotel jika ingin menginap dengan suasana alam yang asri.

Ternyata Semarang memiliki banyak tempat wisata yang cocok untuk keluarga dan ramah anak ya Travel Escapers!

Yuk main ke ke Semarang 🤗 and lets share your opinion 🙂