BEAUTY EVENT KBEAUTY

Kenalan yuk dengan 8 Series SkinCare Of The Skin House

Hey there im back with another lovely event report for today, ” Relaunched The Skin House” yang diadakan pada hari Sabtu, tanggal 14 November 2015 yang lalu di Koi Restaurant Bar & Gallery Kemang. Ngomong – ngomong, aku dapat invitation event ini sudah dari jauh – jauh hari. Mungkin kira – kira 2 mingguan lebih sebelum hari H. Oh senangnya:). Jadi bisa mengatur dan menyesuaikan waktu suami dan anak – anakku. 
 
Han Sunhwa, Brand Ambassador The Skin House


Sebelumnya aku pernah review produk Cleansing Oilnya dan bahas sekilas tentang brand The Skin House, if you curious bisa cek disini. Dan di post ini kita bisa kenalan lebih jauh dengan brand The Skin House *yuk. 

 

 
Dalam acara Relaunched The Skin House ini turut hadir Mba Joise Poholimgaw selaku Brand Manager Beauty In U Store (Authorised Distributor The SKin House). Beliau menjelaskan secara mendetail tentang A – Z about this brand. The Skin House ditemukan pada tahun 1979. Lebih tepatnya dipasarkan untuk online market di Korea berdasarkan teknologi dari Noksibcho Pharm yang telah berdiri sejak 1979. 
 
The Skin House memilih bahan – bahan alami untuk pembuatan semua kosmetiknya. Bahkan brand The Skin House juga telah mendapatkan sertifikat ECOCERT dan dikenal sebagai MICROBIOTIC COSMETICS.
 

“Macrobiotic is collecting natural ingredient and natural production method for keeping the nature’s life, so it is the real nature cosmetics”

 
Semua bahan – bahan yang digunakan adalah bahan alami organik dan bahkan proses pengambilan bahan – bahannya dilalukan secara alami tanpa merusak nature’s life. Baik produksi, penyimpanan dan pendistribusian The Skin House diatur secara Eco- Friendly. Karena kandungan produk The Skin House terbuat dari bahan alami, maka produk ini aman digunakan untuk ibu hamil dan ibu menyusui.
 
Kemudian mba Josie juga menjelaskan tentang 8 Series SkinCare The Skin House, yang semuanya memiliki kandungan Aloe Vera. Kita kenalan yuk dengan masing – masing Seriesnya:)
 
The Skin House – Chrystal Whitening Line – Whitening Care 
 
Seri Chrystal Whitening Line – Whitening Care dikhususkan untuk mencegah melanin pigmentation, dan meningkatkan kelembaban kulit serta memperbaiki masalah kulit. Seri ini terdiri dari Crystal Whitening Plus Toner, Crystal Whitening Plus Serum, Crystal Whitening Plus Emulsion, Crystal Whitening Plus Cream dan Shiny Crystal Peeling Gel.
 
The Skin House – Aloe Vera – Hydrating and Moisturising 
 
Seri Aloe Vera – Hydrating and Moisturising dikhususkan untuk kulit tipe dry skin yang berfungsi untuk menjaga agar kulit tetap terhidrasi dengan baik sehingga terjaga kelembabannya. Seri ini Terdiri Aloe Vera BHA Toner, Aloe vera Moisture Emulsion, Aloe Vera Essential Serum, Aloe Mucin Waterful Cream, Aloe Soothing Balm, Aloe Soothing Gel, Aloe Water Mist dan Aloe Water Mist.
 
The Skin House – Lavender Line – Brightening and Repairing

 

Mengandung Lavender dan Snail Gel yang memiliki fungsi untuk mencerahkan dan memperbaiki kulit. Terdiri dari Lavender Lightening Toner, Lavender Lightening Emulsion, Lavender Lightening Cream, Lavender Intensive Ampoule dan Lavender Snail Gel.
 

The Skin House – Wrinkle Healing Line – Strong anti-aging care, Skin firming, Concentrated loose-pore



Berfungsi untuk skin firming dan membantu mengatasi garis – garis halus akibat penuaan kulit serta membantu mengatasi masalah pori – pori. Terdiri dari Wrinkle Collagen Toner, Wrinkle Collagen Emulsion, Wrinkle Healing Celltox Ampoule dan Wrinkle System Cream.


The Skin House – Volcanic Water Line – Deliver Moisture and Nutrition deep into the skin


Untuk perawatan anti aging yang diperkaya kandungan collagen yang tinggi. Terdiri dari Volcanic Water Mineral Toner, Volcanic Water Mineral Emulsion, Volcanic Water Mineral Serum, dan Volcanic Water Mineral Cream.
 

The Skin House – Pore Control Line – Pore Care

 

Seri Skincare Pore Control bebas dari kandungan oil yang berfungsi untuk mengontrol pori – pori dari sebum. Terdiri dari Pore Control Gel Cleanser, Pore Control Powder Toner, Pore Control Powder Emulsion dan Pore Control Powder Serum.

 
The Skin House – Natural Balancing Line – Reinforcement of Skin firming & oil/ water balance


Nah yang ini bisa dipakai untuk kaum pria juga loh. Yang berfungsi untuk melembabkan, menutrisi dan mengontrol sebum. Terdiri dari Natural Balancing Toner, Natural Balancing Emulsion dan Natural Balancing Serum.
 
The Skin House – Homme Innofect Line – Nutrition and Balancing Care
 
Ini adalah seri yang ke – 8 yang dikhususkan untuk kaum pria yang memiliki masalah kulit wajah. Membantu mengontrol sebum, melembabkan, untuk regenerasi kulit dan sekaligus mencerahkan kulit. Terdiri dari Homme Innofect Control Skin, Homme Innofect Control Lotion, Homme Innofect Control Foam Cleanser, Homme Innofect All In One Soother.
 
Seri skincarenya lengkap banget ya, tinggal di pilih dan disesuaikan saja dengan kebutuhan dan kondisi kulit kita. Kita juga bermain games yang hadiahnya bejibun, seru bangeeet. Everyone who attend this event should be very happy. Tempat yang cozy dan bikin relax, penyampaian materi ringan dan fun… What a lovely event! Yayy juga aku dapat oleh – oleh Energy Sleeping Pack dari The Skin House, review segara menyusul ya:)
 
image via : Mba Josi

 

 
 
image credit : Tia
 
Produk – produk The Skin House bisa didapatkan di Beauty In U Store MOI dan Kelapa Gading, The Skin House Outlet Centro Galaxy Mall Surabaya & Centro SMS Mall. 
 
image via : Mba Josi

 

image via : Mba Josi

 

image via : Mba Josi

 

image via : Mba Josi
 
Yang bikin happy ada info diskon nih teman – teman hehe. Menjelang akhir tahun akan ada event year end sale (di butik bisa discount sampai 75% baik untuk produk satuan ataupun hampers/parcel). Event bazaar Bapindo 1-4 December serta bazaar di UOB Plaza 8-10 December.
 
Thank you The Skin House for having me.
 
 
Oh ya, kira – kira kamu tertarik dengan skincare yang seri apa? Share yuk! ^^
 
 

You may also like...