Hello Beauty Escaper! Jangan katakan kalau kamu sudah pernah ke Bali tapi belum mengunjungi Pantai Kuta? Kalau belum mengunjungi Pantai Kuta sepertinya kamu harus merencakan perjalanan ke dua kamu ke Bali. Karena tempat wisata yang satu ini merupakan salah satu ikon wisata pantai di Bali.
Tidak hanya terkenal dikalangan wisatawan domestik, wisatawan mancanegara pun banyak sekali yang sudah mengincar pantai Kuta untuk kemudian dijadikan tempat menghabiskan waktu liburan.
Pantai yang berada di pesisir selatan Bali ini, akan menyuguhkan keindahannya kepada para wisatawan yang datang.
Garis pantainya mempunyai panjang sekitar 2 kilometer dengan bentuk lengkung menyerupai bulan sabit. Hamparan pasir putih, deretan pohon kelapa serta deburan ombak yang begitu khas adalah salah satu hal yang wajib kamu nikmati dan abadikan.
Garis pantainya mempunyai panjang sekitar 2 kilometer dengan bentuk lengkung menyerupai bulan sabit. Hamparan pasir putih, deretan pohon kelapa serta deburan ombak yang begitu khas adalah salah satu hal yang wajib kamu nikmati dan abadikan.
Memasuki kawasan pantai kamu akan melihat lalu-lalang wisatawan membawa papan selancar, karena memang tempat ini cukup dikenal sebagai tempat untuk melakukan olah raga air untuk para peselancar, baik yang masih pemula atau yang sudah mahir sekalipun. Tak jarang juga pantai ini dijadikan tempat untuk diadakannya lomba berselanjar tingkat internasional.
![]() |
Para Peselancar Pantai Kuta Berada di Bawah Keindahan Sunset Kuta |
Sumber gambar : water-sport-bali.com
Selain terkenal dengan tempat berselancar, pantai ini juga dikenal dengan pemandangan matahari terbenamnya. Kamu bisa menikmati keindahan matahari terbenam di pantai ini dengan ditemani segarnya es kelapa muda. Jangan lupa juga untuk mengabadikan momennya ya 🙂
![]() |
Tidak hanya disitu saja, kamu juga bisa melakukan mandi matahari atau berjemur dengan ditemani tukang pijat yang dengan mudah bisa kamu panggil karena banyak sekali tukang pijat yang siap memanjakan kamu ketika berada di Pantai Kuta.
| Also Read | “Menikmati Suasana Bali di Kota Bandung”
Selain dipijat dan berjemur, hal menarik selanjutnya yang bisa kamu coba adalah kepang rambut dan juga tato temporer. Sembari bersantai di pesisir pantai, kamu bisa membiarkan rambutmu dikepang oleh wanita-wanita Bali yang menjual jasanya kepangnya. Selagi liburan di Bali tidak ada salahnya bukan untuk mencoba gaya rambut yang sedikit berbeda ☺
Nah, buat kamu yang ingin tau rasanya punya tato temporer, kamu juga bisa menyewa jasa pembuat tato disekitar pantai. Tenang saja, tinta yang digunakan untuk membuat tatonya juga bisa hilang dalam waktu 2-3 hari.
Oh, iya tidak jauh dari Pantai Kuta kamu bisa menemukan sebuah tempat penangkaran penyu jenis olibe ridley atau penyu lekang yang memang tergolong langka.
Nah, ketika kamu berkunjung kesini, kamu jangan sampai melewatkan moment saat sedang diadakan pelepasan bayi penyu atau tukik ke laut lepas. Kamu juga bisa turun langsung untuk mengantarkan tukik itu ke laut lepas, jadi nantinya partisipan yang ingin bergabung dalam pelepasan penyu akan diberikan kotak plastik yang isinya adalah seekor tukik, dan secara bersamaan wisatawan akan melepas tukik tersebut, sangat indah dan menggemaskan deh pokoknya!
Nah guys, menjadi salah satu ikon wisata pantai di Bali, membuat pantai ini mendapatkan perhatian khusus dari pemerintah setempat. Berbagai macam fasilitas pendukung dibangun dikawasan pantai ini. Dari muilai bar, tempat berbelanja yang menyediakan aneka macam souvenir yang dibuat dari kerang ,lalu tempat sewa perlengkapan olah raga air, sampai penginapan yang dibuat cukup strategis pun ada, seperti Favehotel misalnya.
![]() |
Favehotel |
Sumber gambar: Traveloka
Hotel yang berada di Jl.Khayangan Suci Nomor 8, Kuta ini adalah hotel yang hanya berjarak 0,40 km dari pantai Kuta, 0,38 km dari Pasar Seni Kuta, dan juga hanya berjarak 2,48 km dari Bandara Ngurah Rai.
Selain itu hotel ini juga dekat dengan salah satu tempat spa yang cukup terkenal di Bali, yaitu Bali Ratu. Jadi, bisa dikatakan hotel ini adalah salah satu hotel yang cukup strategis dan mudah diakses ketika kamu sedang berada di Kuta
Selain itu hotel ini juga dekat dengan salah satu tempat spa yang cukup terkenal di Bali, yaitu Bali Ratu. Jadi, bisa dikatakan hotel ini adalah salah satu hotel yang cukup strategis dan mudah diakses ketika kamu sedang berada di Kuta
Hotel ini juga merupakan sejenis hotel boutique yang masih tergolong baru, jadi ketika kamu hendak menuju hotel dengan taksi kamu mesti menyebutkan alamat lengkap hotel ini.
Lalu bagi kamu yang membawa kendaraan pribadi di hotel ini nampaknya kamu harus mencari tempat parkir yang lain jika kebetulan hotel sedang penuh, karena lahan parkirnya masih belum begitu luas.
Lalu bagi kamu yang membawa kendaraan pribadi di hotel ini nampaknya kamu harus mencari tempat parkir yang lain jika kebetulan hotel sedang penuh, karena lahan parkirnya masih belum begitu luas.
Favehotel juga nampaknya sangat cocok untuk kamu para backpacker yang tidak hanya mengutamakan budget saja tapi juga kenyamanan ketika beristirahat.
Walaupun tarif hotel yang cukup ramah dengan kantong, fasilitas dan pelayanan dari hotel ini sangatlah memadai.
Walaupun tarif hotel yang cukup ramah dengan kantong, fasilitas dan pelayanan dari hotel ini sangatlah memadai.
Itulah sekilas mengenai Pantai Kuta dan rekomendasi penginapan yang tidak jauh dari pantai. Buat kamu yang belum pernah ke Bali atau sudah pernah ke Bali tapi belum sempat mengunjungi Kuta, yuk siapkan lagi waktumu untuk menikmati keindahan alam dari Pantai Kuta.
Until next post!
Meet Me here :
Adriana Dian
01/15/2017 17:06Wah masih lumayan baru ya hotelnya, karena ke Bali biasanya emang muter-muter aja dan hotel jadi tempat tidur pas malem aja, enakan emang nyari yang hemat tapi nyaman yaaaa. Hehe. Makasi sharingnya Lilyyy 😀
Nita Lana Faera
01/13/2017 03:34Wow deket banget hotelnya dengan pantai Kuta. Bisa buat lari pagi di sana juga kalau deket gini 😀
Dita Indrihapsari
01/13/2017 00:18Huhu udah lamaaa bgt ke Kuta, pingin ke sana lagi d rasanya mba.. Fave hotel makin banyal ya di mana2.. Di Depok belum lama ini aku liat jg baru buka.. 🙂
Handriati Doank
11/07/2016 06:28Nginep di fave itu favorit, kamarnya bagus ngepink hihihi…
Lily Kanaya Widjaja
11/09/2016 12:17Bener banget, entah kenapa Pink buat aku pribadi selalu bikin happy 🙂
Sophia Biffi
08/30/2016 01:14So beautiful photos…and places for sure!!!!Love this gallery!Kisses
Sophia
http://www.sophiasfashiondiary.com
cielofronteras
08/29/2016 22:20Beautiful photos! Looks like an awesome hotel! =)
– Cielo
Mermaid in Heels
They Call Me Kitten
08/29/2016 12:13amazing pictures! 🙂 this place looks so nice!!!
xx Kathi
http://www.theycallmekitten.com
Lily Kanaya Widjaja
09/01/2016 06:26Thanks darling 🙂
evylia hardy
08/29/2016 17:57Kuta …aduh jadi pingin ke Bali lagi
Duduk2 di pantainya malem-malem uahh asyik banget deh
Arina Mabruroh
08/29/2016 07:35Jadi pengen ke Bali lagi nih Mba.. dulu ke Bali karena PPL kampus. belum pernah yang liburan beneran 😀
Lily Kanaya Widjaja
09/01/2016 06:22Yuk ayuk ke Bali lagi 🙂
Levina Mandalagiri
08/28/2016 23:37Pantai Kuta selalu menarik untuk dikunjungi. Sunsetnya bagus. Saya lihat tuh tempat penyunya…lucu.
Lily Kanaya Widjaja
09/01/2016 05:57ya mba bener banget Bali memang selalu berhasil bikin kangen 🙂
Nita Lana Faera
08/28/2016 09:42Fave Hotel tampilan luarnya aja udah cerah ceria banget ya, hehe… Nanti mau baca2 juga ttg Fave Hotelnya.
Lily Kanaya Widjaja
09/01/2016 05:39ya mba, minimalis dan modern 🙂
Tira Soekardi
08/27/2016 20:05wah, bsia dicoba nih. bali memang gak bikin bosen walau sudah banyak wisatawan jadi crowd banget
Lily Kanaya Widjaja
08/28/2016 05:08Mungkin karena budaya masyarakat Bali yang punya toleransi tinggi membuat wisatawan dosmestik maupun wisatan asing betah berlama – lama disana walaupun sudah crowd 🙂
Rusydina Tamimi
08/27/2016 17:22bookmark dulu eh kalo ke kuta bisa milih hotel ini 😀
Lily Kanaya Widjaja
08/28/2016 05:04sok atuh di bookmark mba 🙂
Rita Asmaraningsih
08/27/2016 14:14Asyik benar main di pantai Kuta.. Pasirnya yang putih..pantainya yang landai..serta deburan ombaknya yg bikin orang ketagihan surfing.. Btw, di Palembang ada juga Fave Hotel..kebetulan letaknya gak jauh dari rumahku lho..
Lily Kanaya Widjaja
08/28/2016 04:55ya bener banget mba Rita, kalo aku suka tiduran di pasir sambil merenung lol. Di Palembang juga ada ya, sepertinya memang favehotel ada di mana – mana jadi gampang nyarinya juga 🙂